Rabu, 30 Agustus 2023 | 21:39 WIB PKM Diversifikasi Media Pembelajaran Inovatif untuk Meningkatkan Kompetensi Literasi dan Numerasi Pada SDN Tabing Rimbah 1Dilihat: 882 kali ![]() Melalui program pengabdian kepada masyarakat dari Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian Kepada Masyarakat (DRTPM) Kemdikbudristek tahun 2023, Dosen Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin, Erfan Karyadiputra, M.Kom., Agus Setiawan, M.Kom dan Sari Kumala, M.pd beserta mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi sebagai tim pelaksana pengabdian kepada masyarakat berkomitmen untuk ikut bekontribusi dalam upaya meningkatkan literasi numerasi di SD Negeri Tabing Rimbah 1 kecamatan mandastana kabupaten barito kuala. Hasil survei Program for International Student Assessment (PISA) menunjukkan bahwa nilai siswa Indonesia dalam membaca dan matematika tergolong masih rendah jika dibandingkan dengan beberapa negara di Asia Tenggara lainnya. Berdasarkan hal tersebut, peningkatan kemampuan literasi numerasi khususnya pada satuan pendidikan dasar menjadi salah satu agenda prioritas nasional. Pengetahuan literasi numerasi sangat diperlukan untuk mempersiapkan kualitas tenaga pendidik yang berkualitas sehingga dapat berimbas juga kepada kualitas peserta didik. Peran tenaga pendidik sangatlah penting sebagai salah satu faktor dalam menjamin kualitas dan mutu pembelajaran. Oleh sebab itu, tenaga pendidik sudah seharusnya terus mengembangkan kompetensinya sebagai pengajar baik berupa pengetahuan maupun keterampilan baru yang inovatif sehingga dapat meningkatkan minat belajar peserta didik. Masih kurangnya pengetahuan tenaga pendidik mengenai pentingnya literasi numerasi terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang dijadikan tolak ukur kualitas sumber daya manusia akan berdampak kepada kualitas pendidikan yang diterima peserta didik. Oleh sebab itu, pengetahuan Permasalahan lainnya yaitu masih kurangnya keterampilan dalam menggunakan media pembelajaran inovatif sebagai media penunjang pembelajaran literasi numerasi. selama ini, pembelajaran literasi numerasi di SD Negeri Tabing Rimbah 1 masih menerapkan sistem pembelajaran konvensional seperti dalam hal metode penyampaian materi hanya memakai media pembelajaran standar dengan materi terbatas sehingga jika tidak ada pembaharuan metode baru dalam mengajar dapat menimbulkan kebosanan yang berdampak pada menurunnya minat belajar dan menjadi salah satu penyebab masih rendahnya kemampuan literasi numerasi peserta didik. Melalui program pengabdian kepada Masyarakat ini, tim pelaksana menerapkan dua metode pembelajaran yaitu media belajar Information and Communication Technology (ICT) seperti membuat video pembelajaran menggunkan aplikasi canva dan penerapan paper mode menggunakan aplikasi quizizz serta media belajar Non-ICT seperti pembelajaran menggunakan permainan tradisional badaku, role play market day dan pembuatan pojok baca. Kegiatan ini mendapat apresiasi positif dari pihak SD Negeri tabing Rimbah 1, kepala sekolah bapak ilyasa, S.Pd menyatakan bahwa kegiatan pengabdian Masyarakat ini membantu meningkatkan kompetensi tenaga pendidik dalam membuat media belajar inovatif berbasis ICT maupun Non-ICT sebagai upaya mendukung penguatan literasi numerasi siswa. Bila artikel ini bermanfaat silahkan share PKM Diversifikasi Media Pembelajaran Inovatif untuk Meningkatkan Kompetensi Literasi dan Numerasi Pada SDN Tabing Rimbah 1 ini dengan teman anda, Terima kasih sebelumnya Tweet Artikel Terkait 'pengabdian'Dosen STIKOM dan AMIK Tunas Bangsa Melaksanakan PKM Pelatihan Penulisan Karya Ilmiah Bagi Pelajar SMK Yang Didanai Oleh Kemenristekdikti dibaca (4031)Joint Community Service Between Universitas Mercu Buana (UMB) with Universiti Sains Malaysia (USM) dibaca (2084) Guna Peningkatan Akuntabilitas Laporan Keuangan Mesjid, Gabungan Dosen Beberapa Perguruan Tinggi Lakukan Pengabdian di MUI Kota Binjai dibaca (2016) Dosen STIKOM Tunas Bangsa Memberikan Pelatihan Guru PAUD MELEK Teknologi di Kabupaten Simalungun dibaca (1883) Forum Kerjasama Pendidikan Tinggi Langsungkan Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat di SD IT Al-Munadi dibaca (1799) Melalui Program Pengabdian Masyarakat, Dosen Uniska Bantu Meningkatkan Kompetensi Guru SMAN 1 Anjir Pasar Dengan Media Pembelajaran Berbasis E-Learning dibaca (1739) Universitas Budi Darma Langsungkan Pengabdian Kepada Masyarakat Bekerjasama dengan STIP-AP, STIM SUKMA dan FKPT dibaca (1692) Tim Hibah PKMS Dikti-Universitas Potensi Utama Gelar Pelatihan Implementasi Google Classroom di SMA An-Nizam dibaca (1627) Solusi Digital-Preneur Bagi Pengusaha Mikro Wanita pada Masa Pandemi Covid-19 dibaca (1610) ADAI Lakukan Pengabdian Masyarakat dengan Tema "Pengelolaan Perencanaan Keuangan Keluarga Nelayan di Desa Perlis Langkat" di Desa Perlis Langkat dibaca (1594) Tim Dosen Universitas Bina Sarana Informatika Jakarta Selenggarakan Pelatihan Ms Excel untuk Pricing Decisions pada Koperasi UKM Tajurhalang Makmur Bogor dibaca (1420) Dosen UNISKA Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin Selenggarakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di SMP Negeri 1 Anjir Pasar dibaca (1409) IBM di SMA PGRI Pekanbaru, Dosen Unilak Ajarkan Robotika Sederhana dibaca (1363) Universitas Lancang Kuning Laksanakan Pengabdian Dengan Tema Pembuatan Modul Ajar Berbasis Multimedia dibaca (1189) Dosen Unilak Berikan Pelatihan Office Perkantoran Bagi Guru SDN 59 Pekanbaru dibaca (1188) FKPT Akan Langsungkan Pengabdian Masyarakat Internasional Kolaborasi PTSS Malaysia dan Saengtham Thailand dibaca (1020) Tim PKM Universitas Potensi Utama Selenggarakan Webinar Nasional dengan Topik Peran Teknologi dalam Menjaring Informasi Hoax dibaca (953) PKM Diversifikasi Media Pembelajaran Inovatif untuk Meningkatkan Kompetensi Literasi dan Numerasi Pada SDN Tabing Rimbah 1 dibaca (882) Pengabdian Masyarakat Bersama: Strategi Pemasaran Di Tengah Pandemi Covid-19 Bagi Pelaku UMKM di Kota Binjai Sumatera Utara dibaca (813) PKM Internasional FKPT dan Politeknik Tuanku Sultanah Bahiyah dibaca (749) |
Search TopicsBerita TerbaruSelasa, 7 November 2023 | 23:03 WIB Dilihat 1020 kaliFKPT Akan Langsungkan Pengabdian Masyarakat Internasional Kolaborasi PTSS Malaysia dan Saengtham ThailandRabu, 30 Agustus 2023 | 21:39 WIB Dilihat 882 kaliPKM Diversifikasi Media Pembelajaran Inovatif untuk Meningkatkan Kompetensi Literasi dan Numerasi Pada SDN Tabing Rimbah 1Rabu, 30 Agustus 2023 | 16:46 WIB Dilihat 743 kaliWorkshop Penulisan Artikel Ilmiah Pengabdian MasyarakatKamis, 24 Agustus 2023 | 10:01 WIB Dilihat 749 kaliPKM Internasional FKPT dan Politeknik Tuanku Sultanah BahiyahSelasa, 18 Juli 2023 | 15:51 WIB Dilihat 760 kaliUniversitas Islam Sumatera Utara Melakukan Penandatanganan Kerjasama (MOU) dengan FKPTTerbanyak DidownloadSenin, 27 Juli 2020 | 15:14 WIB Dilihat 2195 kaliDownload Materi How to be a Good Reviewer pada Jurnal Internasional dan Nasional TerakreditasiKamis, 5 Desember 2019 | 15:59 WIB Dilihat 4488 kaliDownload Materi Proposal Hibah Program Kreativitas Mahasiswa (PKM)Senin, 18 November 2019 | 09:19 WIB Dilihat 4762 kaliDownload Materi Workshop Hak Kekayaan Intelektual (HKI)Sabtu, 27 Juli 2019 | 00:12 WIB Dilihat 3203 kaliDownload Materi Pembicara Seminar Nasional 2nd SENSASI 2019Rabu, 10 Juli 2019 | 10:45 WIB Dilihat 3306 kaliDownload Materi Seminar Nasional Riset dan Information Science (SENARIS) 2019Terbanyak DilihatJumat, 30 April 2021 | 10:31 WIB Dilihat 38183 kaliRISK AND RETURN PADA INVESTASI PENDAPATAN TETAPJumat, 29 November 2019 | 15:01 WIB Dilihat 17085 kaliSEMINAR NASIONAL Teknologi Komputer dan Sains (SAINTEKS) 2020Rabu, 28 November 2018 | 11:32 WIB Dilihat 15991 kaliSEMINAR NASIONAL Teknologi Komputer & Sains (SAINTEKS) 2019Senin, 17 Juni 2019 | 17:07 WIB Dilihat 10517 kaliSeminar Nasional Sains dan Teknologi Informasi (SENSASI) 2019Senin, 2 Sepember 2019 | 19:40 WIB Dilihat 8400 kaliKonferensi Nasional Teknologi Informasi dan Komputer (KOMIK) 2019 |
Berikan Komentar Anda Pada Artikel PKM Diversifikasi Media Pembelajaran Inovatif untuk Meningkatkan Kompetensi Literasi dan Numerasi Pada SDN Tabing Rimbah 1